Tom Spirals & Wicked & Bonny “Stress makes me Worry”

“Stress makes me worry” adalah komposisi baru dengan sentuhan banger rub-a-dub digital berisikan pesan penting dari Tom Spirals dan Wicked & Bonny.

Di masa yang benar-benar kacau ini, lebih penting untuk lebih bersikap baik kepada diri sendiri, lirik dalam lagu ini adalah pesan yang ditulis Tom Spirals untuk dirinya sendiri dan kepada siapa pun yang terjebak dalam pikiran mereka sendiri. “Jangan gila, Tenang saja. Jalani semua dan tetaplah membuat diri selalu senang!”. Spirals menyampaikan pesan ini melalui alur sulih suara yang dibuat melalui kolaborasi terbaru dengan Wicked n Bonny, ahli yang mampu mempertahankan semua bobot dan dorongan dalam proses produksi kedalam sebuah karya.

Single serius ini, dirilis bersama sebuah track instrumental, disertai dengan grafik yang memukau dalam gaya buku komik tahun 90-an oleh desainer terkenal asal Manchester yang berbasis di MostIll86 yang kemudian dianimasikan menjadi video lirik dengan ajaib oleh Sir Gulliver Arts, Munich.

Lagu ini adalah rilis resmi pertama mereka bersama. Karya yang lahir dari hubungan musik antara Markus (Wicked & Bonny) dan Tom Spirals yang telah terjalin selama 5 tahun, pertemuan pertama di ‘Mandrea Festival’ di pegunungan Italia pada tahun 2015 dan melanjutkan tur dan tampil live bersama di seluruh Eropa dan Inggris.

(keyko, sumber: siaran pers)

  • Show Comments (0)

Your email address will not be published. Required fields are marked *

comment *

  • name *

  • email *

  • website *

You May Also Like

Single Baru “Trample Dem” Oleh Kabaka Pyramid

Sebuah pesan mendalam dari Kabaka

Chalart58 Mixtape “Women Soldier”

Sajian baru dari Chalart58

The 4’20’ Sound Rilis EP Godfather / Love Is All I Bring

Sebuah EP dari “The 4’20’ Sound”asal Byron Bay