Max Romeo & Anthony B & Zion High Music “Public Enemy”

Dua veteran musik Jamaika termasyur, Max Romeo dan Anthony B, tampil bersama dalam satu lagu anyar bertitel “Public Enemy”. Single penuh daya yang merekonstruksi kembali riddim dari lagu “Cherry Oh Baby” milik Eric Donaldson.
Zion High Music, sebagai produser, sukses menghidupkan kembali riddim klasik ini dengan penuh vibrasi. Rakitan komposisi modern dengan melodi klasik yang tercipta melalui hadirnya Alexandre Tilly (Gitar) dan Yann Solo (Mix), menambah energi dalam lagu ini.

“Public Enemy” ini menjadi salah satu lagu terbaik Max Romeo. Kombinasi penuh tenaga antara Max Romeo dan Anthony B dalam membawa melodi vokal dan raggamuffin menjadi salah satu alasan untuk itu.

Salah satu rilisan dari imprint musik asal Swiss, Evidence Music ini sudah bisa dinikmati lewat berbagai platform musik digital. Juga sebuah video lirik yang dikerjakan oleh ShiftDesign JA.

(Keyko, Sam)

  • Show Comments (0)

Your email address will not be published. Required fields are marked *

comment *

  • name *

  • email *

  • website *

You May Also Like

Sistah Jahia “Mi Lion”

Sebuah pesan mendalam nan khusuk dari Sista Jahia

King Masmus & Heruwa “Kalapa”

Repertoire dub riang jenaka dari King Masmus