“I Can See Clearly Now”: Optimisme Abadi dalam Sebuah Karya Musik

Katalog Klasik Kultur

Lagu ikonik “I Can See Clearly Now,” adalah bukti akan kekuatan musik untuk menginspirasi harapan dan ketangguhan. Setelah dirilis, lagu ini mengalami lonjakan popularitas yang luar biasa. Dalam waktu hanya dua minggu, lagu ini melonjak dari posisi ke-20 ke puncak tangga lagu Billboard Hot 100 pada 4 November 1972. Keberhasilan ini ditandai dengan empat minggu berturut-turut di puncak tangga lagu, termasuk tangga lagu kontemporer dewasa. RIAA (Recording Industry Association of America) juga memberikan penghargaan sebagai single emas, mengukuhkan statusnya sebagai komposisi klasik yang dicintai.

Johnny Nash

Johnny Nash, seorang seniman serba bisa yang berasal dari Houston, dan tumbuh besar bernyanyi di gereja. Ia dikenal atas kontribusinya dalam dunia musik, menulis dan menciptakan versi asli dari “I Can See Clearly Now” pada tahun 1970-an. 

Track ini lahir pada era dimana Nash sedang menelusuri jati dirinya, lewat meditasi, pengalaman yang membawa nilai-nilai jernih dan kesadaran yang tinggi dalam diri. Rasa damai dalam batin dan wawasan yang baru ditemukan ini menjadi sumber inspirasi untuk lirik yang menggugah dari lagu yang tercatat dalam album ke 11 miliknya.

Nash seperti membawa dwitunggal pesan dalam lagu ini; pertama, untuk menyampaikan core dari nilai baru yang ia temukan dalam perjalanan di atas, dan kedua, sebuah intensi berbagi inspirasi tentang hal itu.

“I Can See Clearly Now” adalah sebuah komposisi riang ceria yang menulis optimisme dari Nash dengan afdal! Ia membawa kita melewati deras hujan, menjanjikan masa depan yang benderang, melukiskan pelangi yang menawan serta membagikan mentari yang hangat dan awan terang yang mengusir kegelapan! Metafora lugas yang nyaris selalu mujarab menyihir pendengar untuk mengamini pesan kuat kemenangan positivisme atas sebuah tantangan.

“I Can See Clearly Now” sering dianggap sebagai hits terbesar Johnny Nash dan digambarkan sebagai lagu berirama reggae pertama yang mencapai peringkat teratas pada tangga lagu di Amerika. 

Namun, bagi banyak purist, lagu ini bukan lah reggae, dan memang benar, tidak ada gaya ‘one-drop’ dalam track ini, tidak ada ‘sleng-teng’-(sentuhan klasik ala Waterhouse ini belum lahir saat itu). Tidak juga memiliki sentuhan ‘bubbling-skank-rhythm’ dan tanpa gelimang melodi brass yang agung ala maestro dari Alpha Boys’ School

Namun, inspirasi yang datang dari berbagai sumber musik ini justru menjadi contoh indah bagaikan alkimia musikal, dan dapat diterima oleh berbagai kalangan yang lebih luas. Bisa jadi, salah satu pintu yang kemudian membuat reggae juga turut serta dikenal dunia.

“I Can See Clearly Now” menghadirkan metafora yang luar biasa dan groove yang menular. Bahkan telah dinyanyikan ulang oleh banyak artis legendaris dan terkenal, termasuk Donny Osmond, Jimmy Cliff, Sonny & Cher, dan Bobby McFerrin. Lagu ini direkam di London dan meraih kesuksesan luar biasa di tangga lagu internasional. “I Can See Clearly Now” adalah sebuah komposisi klasik yang mampu menyentuh hati banyak pendengar dan memperkuat tempatnya di dalam pantheon musik abadi!

(Sam)



  • Show Comments (0)

Your email address will not be published. Required fields are marked *

comment *

  • name *

  • email *

  • website *

You May Also Like

Jamaican Legends Live In Tokyo

Rilisan digital dari sebuah album bersejarah